Analisis Potensi Penerapan Internet of Things dalam Upaya Peningkatan Layanan Perpustakaan Digital Studi Kasus Perpustakaan Umum Daerah Kota Lhokseumawe
Kata Kunci:
iot, perpustakaan digital, layanan, Kota LhokseumaweAbstrak
Perpustakaan di era Revolusi Industri 4.0 dan Era Society 5.0 harus berusaha untuk merevolusi diri dengan menerapkan komponen Society 5.0 agar pengguna lebih nyaman menggunakan layanan mereka. Perpustakaan harus mempersiapkan diri untuk bertransformasi dari layanan konvensional menjadi layanan berbasis digital dalam konteks ini. Salah satu elemen penting di era digital pada saat ini adalah penerapan Internet of Things. Ini akan meningkatkan potensi layanan perpustakaan dan memudahkan masyarakat untuk lebih mudah mengakses dan mendapatkan informasi yang mereka butuhkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi potensi penerapan Internet of Things pada Perpustakaan Umum Daerah Kota Lhokseumawe untuk meningkatkan layanan kepada masyarakat dengan mendorong diciptakannya solusi-solusi inovatif dan inklusif agar terciptanya masyarakat yang berdaya saing, cerdas dan berkelanjutan dengan memanfaatkan teknologi secara bijaksana.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2024 Wawan Saputra, Yanita

Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.